BENGKALIS - Kontes desain kapal miniatur dari limbah atau bahan bekas merupakan event Semarak mahasiswa perkapalan (HIMKA). Jurusan Perkapalan Politeknik Negeri Bengkalis.
Tema yang diusung Menciptakan mahasiswa/i yang kreatif dan inovatif dalam pemanfaatan limbah/bahan bekas menjadi miniatur kapal.
Lomba miniatur kapal dari limbah atau bahan bekas merupakan perlombaan membuat miniatur kapal yang pertama kali ada di jurusan teknik perkapalan. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 02 Oktober 2021. Dimulai pukul 08.00 WIB sampai dengan pembagian hadiah pukul 14.30 WIB, di kampus ll Politeknik Negeri Bengkalis, Jurusan Teknik Perkapalan.
Dengan diadakannya kontes desain kapal miniatur ini menjadi mahasiswa dan mahasiswi yang kreatif dan inovatif dalam pengelolaan sampah atau limbah alam dan sisa produksi menjadi miniatur kapal yang berkualitas dan memiliki nilai jual.
Kegiatan ini dibuka langsung oleh pembina himpunan mahasiswa teknik perkapalan Nurhasanah ST.MT.Sebagai peserta yaitu mahasiswa Jurusan Teknik Perkapalan. Jumlah pendaftar dalam kegiatan ini yaitu 17 kelompok dengan masing-masing kelompok berjumlah 3 orang.
Adapun juri dalam kegiatan ini yaitu berjumlah 2 orang. Juri pertama Nurhasanah ST.MT dan juri kedua Budhi Santoso ST.MT.
Berdasarkan hasil penilaian yang dilakukan oleh kedua juri. Maka di dapatkan para pemenangnya yaitu sebagai juara 1 tim Mr. Han, juara 2 tim SFM, juara 3 tim Sinergi Marine Group, dan tim terbaik jatuh kepada tim Battle Ship.(yulistar)